PRESTASI PENDIDIKAN DI KELURAHAN TLOGOMAS

ardoy1

Kelurahan Tlogomas meskipun merupakan Kelurahan paling ujung sebelah barat Kota Malang, akan tetapi memiliki potensi pendidikan yang cukup tinggi. Ada 5 (lima) perguruan tinggi swasta dengan jumlah mahasiswa lebih dari 15 ribu orang mahasiswa. Sungguh sebuah potensi yang luar biasa. Keberadaan Kampus kampus ini, tentunya juga sangat berpengaruh kepada tingginya tingkat perekonomian masyarakat.

PRESTASI PENDIDIKAN

SDN TLOGOMAS II

1.JUARA DANONE NASIONAL CUP INDONESIA 2010

2.JUARA III KARATE BEREGU NASIONAL 2012

3.JUARA GRASSROOTS INDONESIA U12 2013

 

MTS MUHAMMADIYAH I MALANG

  1. JUARA I YAMAHA MENCARI BAKAT 2011
  2. JUARA I OLIMPIADE MATEMATIKA NASIONAL 2012
  3. JUARA II ESAY COMPETITION NASIONAL 2012

 

MAN I MALANG

  1. JUARA I LOMBA IT POSTER NASIONAL 2012
  2. JUARA I LKWU NASIONAL 2012
  3. JUARA II LKTI NASIONAL 2012
  4. JUARA I OLIMPIADE BIOLOGI JATIM 2012
  5. JUARA I ENGLISH FESTIVAL JATIM 2012
  6. JUARA I NSPC NASIONAL 2012
  7. JUARA I ANIMAL STUDI COMPETITION 2012
  8. JUARA III ESSAY & DEBATE COMPETITION INTERNASIONAL 2013 ardoy2

 

 

 

 

BUDIDAYA JAHE sebagai USAHA BINAAN KIM TLOGOMAS dalam PEMANFAATAN DAN PENGOLAHAN HASIL TANAM

IMG_20141029_140727 IMG_20141029_140714 IMG_20141029_140739-1

Terinspirasi dengan dinginnya kota Malang dan nilai ekonomis jahe merah yang tinggi, Aron Sukmatanto memiliki niatan untuk mengembangkan kegiatan pemanfaatan dan pengolahan hasil tanam berupa budidaya jahe sebagai salah satu binaan bagi warga Tlogomas. Aron selaku salah satu pengurus KIM Tlogomas memfokuskan pada pembinaan masyarakat di wilayah RW 07 RT 02 untuk melakukan pemanfaatan dan pengolahan budidaya jahe yang memang secara keilmuan sudah dimiliki..

Dikatakan pemanfaatan karena budidaya jahe ini memang dibudidayakan di lahan yang sempit dan terbatas serta menggunakan pupuk organik yang diolah sendiri oleh masyarakat. Sedangkan hasil dari budidaya jahe ini diolah menjadi produk berupa jahe bubuk yang dimanfaatkan secara langsung oleh masyarakat bahkan sekarang ini sudah memiliki nilai ekonomis bagi masyarakat.

Macam macam jahe yang dikembangkan oleh Aron berupa jenis jahe, emprit/lokal, jahe merah, jahe hitam dan jahe gajah. Berhubung untuk rasa dan nilai ekonominya yang paling baik dan untuk budi daya di lingkungan yang sempit atau terbatas adalah jahe merah.

CARA TANAM JAHE MERAH

Untuk permulaan yang perlu di siapkan adalah :

1. Bibit jahe yang sudah berumur lebih dari 1 bulan

2. Tempat untuk menanam adalah polibag atau pot

3. Media tanam adalah tanah katel, sekam padi dan kompos dengan perbandingan 1 : 1 : 1

4. Perawatan yang baik dengan penambahan media setiap satu sampai satu setengah bulan

5. Kurang lebih berumur delapan bulan keatas jahe sudah bisa dipanen dan diproduksi

Untuk penanaman jahe selanjutnya tidak memerlukan bibit seperti awal tapi cukup dengan mengambil kira-kira mengambil 3-5 rtumpun yang muda dengan jalan di potong pakai pisau supaya akar tidak rantas (jawa) karena pengaruh pada pertumbuhan selanjutnya.

CARA PENGOLAHAN JAHE MERAH INSTAN

Awal bahan yang diperlukan adalah :

  1. Jahe yang sudah dibersihkan kemudian di blender/giling dengan ditambah air secukupnya guna mengambil sari pati atau tepung jahe. Kemudian diperas sampai maksimal.
  2. Hasil dari sari pati di panaskan diwajan dengan api kecil sampai sari pati berubah agak kental kurang lebih satu jam terus ditaburi gula pasir dengan perbandingan 2 kg jahe segar dan gula 1 kg.
  3. Untuk mendapatkan hasil yang sempurna adonan tadi di goreng dengan api kecil kurang lebih 2 jam sampai menjadikan serbuk jahe hitam.
  4. Untuk variasi rasa bisa ditambah dengan : sere, keningar, kencur dll menyesuaikan selera.

Jahe instan ini tanpa menggunaan bahan pewarna, pengawet, pemanis buatan dan bisa bertahan sampai enam bulan dengan bentuk kemasan kedap udara.

BATIK TULIS TRADISIONAL TLOGOMAS, PRODUK UNGGULAN BINAAN KIM ‘TLOGOMAS’

anggota saat belajar membatik

anggota saat belajar membatik

Gelar fashion show menggunakan batik tulis Tlogomas yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia

Gelar fashion show menggunakan batik tulis Tlogomas yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia

Berbekal mengikuti pelatihan membatik, ibu Endang Yuli Astuti selaku pengurus KIM Tlogomas mengembangkan secara sederhana dan menjadikan sebagai salah satu kegiatan unggulan dari KIM Tlogomas. Dengan berbekal maju, tumbuh , dan bersemangat, sesuai dengan motto dari KIM Tlogomas, Yuli demikian biasa dipanggil, berniat untuk menjadikan kegiatan membatik ini menjadi kegiatan sosial yang bernilai ekonomi untuk warga Tlogomas. Bahkan Yuli berkeinginan menjadikan salah satu wilayah di Kelurahan Tlogomas menjadi salah satu Wilayah yang memiliki predikat Setra Batik Tlogomas.

 

Berbagai pelatihan diikuti hingga Yuli bisa mengembangkan dan menularkan kegiatan membatik ini kepada warga Tlogomas lainnya. Dari awal yang hanya berjumlah 3 orang, kemudian berkembang menjadi 10 orang dan kini sudah menjadi 20 orang.

 

Koleksi batik Tlogomas acara fashion show di mall

Koleksi batik Tlogomas acara fashion show di mall

Sebagai salah satu pengurus KIM Tlogomas, Yuli berusaha mengembangkan kegiatan membatik ini dengan konsep mengangkat ciri khas batik  menyesuaikan dengan konsep potensi wilayah yang tercermin dari setiap goresan lukisan batiknya. Seperti motif Labu Kendi, motif Markisa, motif situs Watu Gong, motif Anggur hijau, dll dimana kesemuanya merupakan ciri khas dari masing masing wilayah di kelurahan Tlogomas.

BUDIDAYA JAMUR

Budidaya jamur awalnya bermula di Prancis pada abad ke-17. Dan sekarang di Indonesia sedang gencar-gencarnya melakukan budidaya jamur. Budidaya jamur menarik minat warga bahkan menjadikannya sebagai industri di beberapa desa. Salah satu tempat yang menekuni budidaya jamur adalah Kelurahan Tlogomas, lebih tepatnya terletak di RW 02 dan RW 03. Ternyata membudidayakan jamur konsumsi, khususnya jamur kuping, tiram, dan jamur merang, mendatangkan keuntungan yang sangat menggiurkan baik dilakukan dalam skala kecil maupun besar. Udin merupakan warga dari RW 03 yang memiliki usaha pembibitan jamur (lok jamur). selain udin, juga ada warga dari RW 02 yang melakukan pembibitan jamur bahkan sudah sampai ke budidaya jamur. Samsul dan Ilham merupakan warga dari RW 02 yang menekuni usaha budidaya jamur.

1. Porses pembibitan jamur di RW 03

20140515_1345392. budidaya jamur di RW 02

20140515_134651

inilah yang nantinya menjadi barang mentah dalam pembuatan abon jamur.


SEJARAH PRODUK
Abon Jamur Tiram AILANI merupakan usaha Home industri yang berlokasi di Jl. Andromeda No.5 Malang, Jawa Timur, telepon : 0341 – 8405250 dan email : abon_ailani@yahoo.co.id. Nama AILANI merupakan singkatan kata dari “Abon Ibu Rahlani”. Abon Jamur Tiram AILANI dimulai dari resep keluarga, dimana awalnya menghasilkan Abon Daging Sapi dan dikonsumsi untuk kalangan sendiri.
Dalam kurun waktu 4 tahun terakhir, terjadi perkembangan pesat agrobisnis berbasis organik di Malang Raya (Kota Malang, Kabupaten Malang dan Kota Batu), termasuk didalamnya pengembangan jamur sebagai bahan dasar makanan sehat.
Resep keluarga yang tadinya diperuntukkan untuk abon daging sapi mulai kami coba modifikasi agar bisa diaplikasikan dalam pembuatan abon jamur tiram. Hingga akhirnya terciptalah komposisi yang tepat untuk mengolah jamur tiram menjadi makanan abon jamur tiram yang gurih, nikmat, bergizi dan tentunya UNIK. Abon ini kemudian kami kemas dalam sebuah kemasan yang menarik dengan nama Abon Jamur Tiram AILANI.
Kami patut bersyukur karena mampu menjadi yang pertama mengolah jamur tiram menjadi abon di kawasan JAWA TIMUR bahkan bisa jadi yang pertama pula di INDONESIA. Teruskan membaca